Mengenal Buah Pohon Leci Indonesia - Bawang Bawangan

Panduan budidaya menanam aneka tanaman di dunia

Mengenal Buah Pohon Leci Indonesia

Buah Leci Indonesia, BAWANGBAWANGAN.COM - Konon buah leci asal-usulnya berasal dari negara China. Buah Leci ini masih satu keluarga dengan buah rambutan, buah kapulasan dan buah kelengkeng.

Mengenal Pohon Buah Leci

Adapun Bentuk pohon Leci mirip dengan pohon rambutan, akan tetapi bentuk buahnya seperti kapulasan, hanya saja ukuran buahnya sedikit lebih kecil dari buah kapulasan.

Sedangkan Tanaman pohon Leci menghendaki tanah yang gembur sebagai tempat pertumbuhannya, pohon Leci lebih suka berada di daerah basah dan ketinggian lebih dari 1000 mdpl.

Kondisi seperti itu terdapat di wilayah pulau Bali, sehingga masyarakat Bali sangat mengenal tanaman pohon Leci ini.

Sampai saat ini daerah penghasil buah Leci yang terbesar di indonesia hanya di Bali, sehingga sampai saat ini buah leci harganya cukup tinggi, akibat dari banyaknya permintaan dan terbatasnya produktivitas buah leci.

Kebutuhan dan permintaan dari konsumen buah leci ini sangat tinggi tanpa dibarengi dengan budidaya buah leci yang menghasilkan panen yang bisa memenuhi permintaan konsumen.

Bahkan bisa dirasakan dari tahun ke tahun produksi buah leci setiap pohonnya semakin merosot dan sekarang ini rata-rata 75 kg danem tertinggi 300 kg per pohonnya dari hasil panen buah leci.
Buah Leci
Buah Leci

Buah Pohon Leci
Buah Pohon Leci

Mengenal Buah Leci

Buah Leci ketika masih muda kulitnya berwarna hijau, kemudian leci akan berubah menjadi warna merah yang cerah atau orange setelah buah menua.

Dan dari segi bentuk, buah Leci ini berbentuk bulat lonjong sebesar telur puyuh dan jika dikupas dagingnya, maka buah Leci akan berwarna putih perak mirip dengan buah kelengkeng.

Adapun rasa dari buah leci adalah asam manis dan memiliki aroma yang khas dari buah leci.
Tag : Buah-buahan

Back To Top Mengenal Buah Pohon Leci Indonesia